Dekorasi Bunga Dalam Acara Pernikahan Patut Menjadi Perhatian Utama
http://images.weddingku.com/images/upload/articles/images682/bunga-pernikahan-1%20des.jpg |
Selayaknya sebuah momen yang ditunggu-tunggu, tak heran bila setiap calon pengantin menginginkan sesuatu yang istimewa di hari pernikahannya. Bukan hanya kecantikan dan ketampanan pasangan pengantin, keindahan rumah ataupun venue tempat dilangsungkannya rangkaian acara pernikahan pun patut untuk mendapatkan perhatian.
Berbicara mengenai keindahan, pastinya tak terlepas dari kehadiran bunga warna-warni. Meski menggunakan jasa dekorator, tak ada salahnya Anda membekali diri dengan sedikit pengetahuan mengenai bunga, sehingga dapat memberi masukan kepada dekorator jenis bunga yang Anda inginkan. Anda pun tak akan bingung bila sang dekorator menanyakan pendapat Anda. Berikut beberapa bunga yang kerap digunakan sebagai pelengkap dekorasi sebuah pesta pernikahan.
- Bunga Mawar
Bunga mawar menjadi pilihan utama dalam sebuah pernikahan. Selain bentuknya yang cantik, bunga yang memiliki beragam warna ini melambangkan cinta dan gairah, sehingga tak heran bila ia kerap dikaitkan dengan segala urusan percintaan. Setiap warna pun memiliki arti sendiri. Mawar merah misalnya melambangkan cinta dan kecantikan, mawar putih bermakna cinta sejati, sementara mawar yang berwarna merah dan putih merupakan simbol sebuah penyatuan. Mawar merah muda melambangkan kebahagiaan atau rasa kagum, mawar biru mewakili kesungguhan perasaan, sementara mawar ungu melambangkan keagungan dan kemegahan.
http://images.weddingku.com/images/upload/articles/images/bunga-pernikahan-mawar%20des.jpg |
- Bunga Melati
Warnanya yang putih bersih membuat bunga melati dianggap melambangkan kesucian. Tak heran bila bunga ini tak pernah absen dalam sebuah pernikahan. Bukan sebagai salah satu unsur dekorasi, tetapi sebagai pemanis pada penampilan pengantin, terutama pengantin bertema tradisional.
http://images.weddingku.com/images/upload/articles/images/bunga-pernikahan-melati%20lighthouse%20-%20le%20motion.jpg |
- Bunga Lily
Tak hanya bentuknya yang cantik, bunga lily pun memiliki arti mendalam yang membuatnya kerap hadir dalam dekorasi pernikahan. Kesucian, spiritualitas, dan kesederhanaan, adalah tiga hal yang dilambangkan oleh bunga dengan kelopak besar yang mengecil dan melengkung indah ini. Bunga yang selalu terbuka sempurna ketika mekar ini seakan mewakili keteguhan hati, keanggunan dan hasrat hidup seorang wanita. Kehadiran bunga lily putih kerap menemani mawar putih dalam mempercantik rumah atau venue akad nikah.
http://images.weddingku.com/images/upload/articles/images/bunga-pernikahan-lily%20des.jpg |
- Bunga Tulip
Keindahan bunga tulip justru terletak pada bentuknya yang menguncup dan tidak mekar sempurna seperti kebanyakan bunga lainnya. Bunga yang begitu identik dengan negeri Belanda ini melambangkan cinta yang sempurna. Maka tak heran bila pasangan pengantin menginginkan kehadiran bunga ini pada pernikahan mereka. Memiliki beberapa pilihan warna, bunga tulip putih memiliki makna permohonan maaf, bunga tulip merah melambangkan deklarasi cinta, sementara bunga tulip oranye melambangkan hasrat, gairah dan semangat.
http://images.weddingku.com/images/upload/articles/images/bunga-pernikahan-tulip-des.jpg |
- Bunga Anggrek
Bentuknya yang unik dan jenisnya yang begitu beragam membuat bunga anggrek kerap menghiasi berbagai acara. Bunga tropis yang melambangkan kecantikan dan kasih sayang yang murni ini pun hadir dalam berbagai warna. Anggrek pink melambangkan kasih sayang murni, anggrek kuning mewakili keanggunan, anggrek lavender merupakan ekspresi kecintaan dan keanggunan, sementara anggrek putih atau anggrek bulan yang bentuknya begitu cantik dengan kelopak yang lebar membulat memiliki makna kelembutan, kemurnian dan kebaikan.
http://images.weddingku.com/images/upload/articles/images/bunga-pernikahan-anggrek-wa.jpg |
Masih ada beberapa jenis bunga lain yang sering juga menghiasi sebuah pesta pernikahan. Namun akan kita bahas pada kesempatan yang lain.
Ayo.. Lengkapi moment bahagia mu..
Kami jualbouquet.com, toko bunga online murah dan florist di Jambi dan Siap Kirim-Kirim ke seluruh Indonesia menyediakan beragam jenis rangkaian bunga untuk berbagai moment acara seperti hand bouquet, box flower, flower wedding, perkawinan, hand bouquet, bunga tangan, bunga boneka, parcel.
Seluruh bunga yang kami sediakan, kami jamin kesegaran nya. Dan tentunya dengan harga yang murah serta berkualitas. Selain itu, kami juga menyediakan bunga Bridal.
Pas dan mantep untuk moment Wisuda, Anniversary, Ultah,
Wedding, dan Hari Bahagia Lainnya....
Kami siap melengkapi hari-hari bahagia Anda...
Lagi-lagi kita keluarin produk terbaru untuk memenuhi permintaan dan kepuasan pelanggan semua,
ayooo.
Kamu kapan order?
Gak harus nunggu special moment buat kasih surprise ke orang terdekat mu kan?,
Bisa buat orang tua, pasangan, sahabat, bahkan orang terdekat lainnya,
Berikan kado istimewa untuk orang-orang tersayang ...
Stock Kami Saat Ini:
Pemesanan Chat Kita aja langsung yaa di whatsapp ( 085378831182 (Haryani) )
atau bbm 5AC627CE
Segera pesan rangkaian bunga anda di www.jualbouquet.com sekarang juga!
media support & sponsored: